Rabu, 09 April 2014

Contoh Soal Statistika Membuat Daftar Distribusi Frekuensi

Langkah-langkah
1)    Menentukan Range (R)
Yaitu data terbesar dikurangi dengan data terkecil.
R = Data terbesar-Data terkecil
2)       Menentukan banyak kelas yang akan dibuat (K).
K = 1 + 3,33 log N
Dimana:
K= banyak kelas yang akan dibuat
N= banyaknya data
3)      Menentukan panjang interval kelas (I)
I = R/K
Dimana :
I = Interval kelas
R = Range
K = Banyak kelas yang akan dibuat
4)     Menentukan ujung bawah/limit bawah kelas yang pertama. Ujung    bawah/limit bawah kelas yang pertama ditentukan dengan    cara mengambil data terkecil.
5)     Menentukan batas bawah dari batas kelas yang pertama.Batas bawah dari batas kelas yang pertama ditentukan dengan      cara mengurangi dengan angka 0,5 dari ujung bawah/limit bawah kelas yang pertama.
Catatan :
a)      Bila data dicatat dalam bilangan bulat maka batas bawah dari batas kelas yang pertama adalah ujung bawah/limit bawah dari kelas yang pertama dikurangi dengan angka 0,5
b)      Bila data dicatat satu angka dibelakang koma, maka batas bawah dari batas kelas yang pertama adalah ujung bawah/limit bawah dari kelas yang pertama dikurangi dengan angka 0,05
c)      Bila data dicatat dua angka dibelakang koma maka batas bawah dari batas kelas yang pertama adalah ujung bawah/limit bawah dari kelas yang pertama dikurangi dengan angka 0,005
6)       Menentukan batas atas dari batas kelas yang pertama.
Batas atas dari batas kelas yang pertama dapat ditentukan dengan mempergunakan rumus I = BaKlsI – BbKlsI
Dimana :
I = Interval kelas
BaKlsI = Batas atas kelas yang pertama
BbKlsI = Batas bawah kelas yang pertama
7)       Menentukan limit atas dari kelas yang pertama.
Limit atas dari kelas yang pertama ditentukan dengan cara mengurangi dengan angka 0,5 dari ujung bawah/limit bawah kelas yang pertama.
Catatan :
a)      Bila data dicatat dalam bilangan bulat maka batas atas dari kelas yang pertama adalah batas atas dari batas kelas yang pertama dikurangi dengan angka 0,5
b)      Bila data dicatat satu angka dibelakang koma, maka limit atas dari kelas yang pertama adalah batas atas dari batas kelas yang pertama dikurangi dengan angka 0,05
c)       Bila data dicatat dua angka dibelakang koma maka limit atas dari kelas yang pertama adalah batas atas dari batas kelas yang pertama dikurangi dengan angka 0,005
8)       Mendaftarkan/menentukan kelas/batas kelas yang lain.
Kelas-kelas yang lain ditentukan dengan cara menambahkan nilai interval pada limit bawah dan limit atas terhadap kelas yang sebelumnya atas yang diatasnya, demikian juga dalam menentukan batas kelas-batas kelas yang lain yaitu dengan jalan menambahkan interval pada batas bawah/batas atas dari batas kelas sebelumnya.
Contoh:
Bila data hasi survey tentang produktivitas padi sawah pada suatu desa adalah sebagai berikut:
15
5
11
7
9
15
10
11
6
9
15
10
8
6
13
5
10
8
7
13
5
12
8
9
14
Berkaitan dengan data diatas jawablah pertanyaan berikut:
a)      Susunlah data diatas kedalam daftar distribusi frekuensi,
b)     Susunlah data diatas kedalam daftar distribusi frekuensi relatif dan persentase,
c)      Susunlah data diatas kedalam daftar distribusi frekuensi komulatif untuk tanda kelas lebih kecil atau sama dengan (≥),
d)      Susunlah data diatas kedalam daftar distribusi frekuensi komulatif untuk tanda kelas lebih kecil atau sama dengan (≤),
e)      Hitunglah nilai tengah ( NT ) dari data diatas,
f)       Hitunglah median ( ME),
g)       Hitung modus (Mo)
Jawab:
a)       Daftar distribusi frekuensi
1)        Range = Data terbesar – Data terkecil
15 – 5 = 10
2)        K = 1 + 3,33 log N
= 1 + 3,33 log 25
= 5,662
= 5
3)        I = R/K
= 10/5
= 2
4)      Limit bawah kelas yang pertama
Karena data terkecil adalah 5 maka limit bawah kelas yang pertama adalah 5
5)       Batas bawah dari batas kelas yang pertama
Limit bawah dari kelas yang pertama dikurangi 0,5 = 4,5
6)       Batas atas dari batas kelas yang pertama
I = BaKls – BbKls
2 = BaKls – 4,5
BaKls = 6,5
7)       Limit atas dari kelas yang pertama
Batas atas dari batas kelas yang pertama dikurangi 0,5 = 6
Daftar distribusi frekuensi absolut
Kelas
Batas Kelas
Titik TengahKelas
Tally
Frekuensi
5 – 6
4.5 – 6,5
5,5

5
7 – 8
6,5 – 8,5
7,5

5
9 – 10
8,5 – 10,5
9,5

6
11 – 12
10,5 – 12,5
11,5

3
13 – 14
12,5 – 14,5
13,5

3
15 – 16
14,5 – 16,5
15,5

3
Total



25
Daftar distribusi frekuensi relatif
Kelas
Batas Kelas
Titik TengahKelas
Tally
Frekuensi relatif
5 – 6
4.5 – 6,5
5,5

5/25
7 – 8
6,5 – 8,5
7,5

5/25
9 – 10
8,5 – 10,5
9,5

6/25
11 – 12
10,5 – 12,5
11,5

3/25
13 – 14
12,5 – 14,5
13,5

3/25
15 – 16
14,5 – 16,5
15,5

3/25
Total



25/25
Daftar distribusi frekuensi persentae ( % )
Kelas
Batas Kelas
Titik TengahKelas
Tally
Frekuensi ( % )
5 – 6
4.5 – 6,5
5,5

20
7 – 8
6,5 – 8,5
7,5

20
9 – 10
8,5 – 10,5
9,5

24
11 – 12
10,5 – 12,5
11,5

12
13 – 14
12,5 – 14,5
13,5

12
15 – 16
14,5 – 16,5
15,5

12
Total



100
Daftar distribusi frekuensi komulatif lebih besar dari (≥)
Batas Kelas
Titik TengahKelas
Tally
Frekuensi
≥ 4.5
5,5

25
≥ 6,5
7,5

20
≥ 8,5
9,5

15
≥ 10,5
11,5

9
≥ 12,5
13,5

6
≥ 14,5
15,5

3
Total



Daftar distribusi frekuensi komulatif lebih kecil dari (≤)
Batas Kelas
Titik TengahKelas
Tally
Frekuensi
≥ 4.5
5,5

0
≥ 6,5
7,5

5
≥ 8,5
9,5

10
≥ 10,5
11,5

16
≥ 12,5
13,5

19
≥ 14,5
15,5

22
Total



Tidak ada komentar:

Posting Komentar